Ulat Tentara Serang 5 Hektare

Ulat Tentara Serang 5 Hektare

\"FOTOLEBONG SAKTI, BE - Setelah sebelumnya sekitar 8 hektare sawah di Kecamatan Uram Jaya yang diserang hama ulat Putih dan Ulat Gerayak. Kali ini giliran 5 hektare lahan sawah di Desa Ujung Tanjung II Kecamatan Lebong Sakti yang diserang hama ulat tentara. Disebut ulat tentara, karena hama tersebut warnanya loreng seperti tentara.

Salah satu petani yakni Ervin (35) warga Desa Ujung Tanjung II Kecamatan Lebong Sakti mengatakan jika ulat loreng atau ulat tentara tersebut mulai muncul dan merusak tanaman padi yang baru berumur sekitar satu bulan tersebut sekitar seminggu belakangan ini. \"Baru seminggu ini ulat ini menyerang tanaman padi kami, ini saja hampir dua hektar sawah saya diserang ulat ini. Ulat ini memakan habis daun padi muda hingga tinggal batangnya saja yang tersisa,\" jelas Ervin.

Dikatakan Ervin, dirinya bersama petani lainnya berharap adanya bantuan racun dari Pemerintah untuk membasmi hama ulat tersebut. Sebab jika tidak ditanggulangi maka akan mengakibatkan para petani di Desa Ujung Tanjung II mengalami gagal panen.

\"Kita harap adanya dari pihak Dinas Pertanian atau BP4K dan penyuluh melihat kondisi ini. Kita khawatir jika tidak ditangani kita semua akan mengalami gagal panen. Mudah-mudahan setelah ini adanya perhatian dari pemerintah,\" harapnya. (777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: